kekeringan terjadi karena jumlah air yang tersedia tidak mencukupi kebutuhan, Upaya yang dapat dilakukan :
1. Pencegahan
menanam pohon, terutama di daerah tangkapan air. Akar pohon dapat menampung dan meyimpan air dalam jumlah besar untuk waktu yang lama. Usaha ini membutuhkan waktu yang cukup lama hingga dapat dirasakan manfaatnya (> 5 tahun). Jenis pohon yang ditanam juga mempengaruhi hasilnya
melindungi sumber air, sumber air yang ada/terbentuk harus dilindungi oleh oleh semua pihak terkait. Agar mata air tidak rusak atau terkontaminasi.
menerapkan teknologi sederhana pemanen air hujan. Teknologi ini memungkinkan kita menampung air hujan untuk dapat digunakan sebagai simpanan pada musim kemarau. Konstruksinya memerlukan biaya yang relatif besar.
membuat sumur resapan dan/atau embung, sehingga air bawah tanah akan terisi. selain itu juga akan mencegah banjir jika terjadi kelebihan air saat musim penghujan
2. Adaptasi
jika telah terjadi kekeringan, maka sebagai pengguna kita beradaptasi dan harus bijak dalam menggunakan air yang tersedia
mencoba mencari sumber air lain yang tersedia dan memungkinkan
mengajukan bantuan dari dinas terkait